Mengawali Penggunaan Masjid Baitussalam, Warga RW 02 Kedungsari Mengadakan Mujahadah

Dalam rangka mengawali penggunaan Masjid Baitussalam untuk peribadatan sholat, warga RW 02 Kampung Menowo Kelurahan Kedungsari, Magelang Utara, Kota Magelang, melaksanakan do'a bersama melalui mujahadah.

Warga RW02 antusias hadiri mujahadah perdana di Masjid Baitussalam

Acara mujahadah dilaksanakan pada hari Sabtu, tanggal 26 Maret 2022 jam 20:00 WIB s/d selesai, bertempat di dalam Masjid Baitussalam, Jl. Serayu Raya RT.01/RW.02, Kampung Menowo.

Antusitas warga menghadiri mujahadah pembukaan Masjid Baitussalam

Warga RW 02 Kampung Menowo sangat antusias untuk memenuhi undangan mujahadah dari Panitia Pembangunan Masjid Baitussalam yang diketuai oleh Bp. Drs. H. Suryantoro ini.

Drs H Suryantoro, Ketua Panitia Pembangunan Masjid Baitussalam memberikan sambutan

Sambutan dan pemaparan singkat tentang hal ihwal hingga selesainya pembangunan Masjid Baitussalam, disampaikan oleh Bp. Drs. H. Suryantoro, selaku Ketua Panitia Pembangunan Masjid.

Suasana di dalam Masjid Baitussalam menjelang mujahadah perdana

Sebelum acara mujahadah dimulai, seluruh jamaah yang hadir mengadakan shalat hajat dua rakaat, dipimpin oleh KH. Ahmad Dhofir Riyanto, SAg, selaku Penasehat dan Imam Utama dalam kepengurusan Takmir Masjid Baitussalam.

Gus Ahmad Dhofir Riyanto SAg memberikan tausiah sebelum memimpin mujahadah perdana

Selesai menjalankan shalat hajat, dilanjutkan dengan tausiah singkat, padat, dan mendalam oleh Gus Dhofir (panggilan akrab bagi KH. Ahmad Dhofir Riyanto, SAg.).

Gus Dhofir memimpin mujahadah perdana pembukaan Masjid Baitussalam RW02 Kedungsari

Kemudian acara mujahadah dimulailah. Gema suara takbir, tahmit, tahlil, sholawat, dzikir, yassin, dsb. yang menggelegar dari Gus Dhofir sang Imam, diiringi suara ratusan jemaah yang memenuhi seantero penjuru Masjid Baitussalam, terdengar begitu kompak, syahdu membahana.


Kualitas sound system, struktur bangunan dan tata ruang masjid benar-benar langsung diuji, digeber, dan alhamdulillah, terbukti kualitasnya menandingi bus pariwisata kelas eksekutif.

Warga RW02 Kedungsari khusuk mengikuti mujahadah perdana Masjid Baitussalam

Hal ini tentu saja menambah semangat para jamaah untuk lebih keras dan kompak melantunkan mujahadah, menambah suasana khidmat dengan hati penuh rasa syukur kepada Allah SWT, atas limpahan karuniaNya bagi warga Menowo.

Gus Dhofir memimpin doa bersama seusai mujahadah di Masjid Baitussalam

Seusai mujahadah, Gus Dhofir langsung memimpin doa bersama, diamini oleh seluruh jamaah yang hadir. Semoga doa-doa warga Kampung Menowo diijabahi oleh Allah SWT, dan Masjid Baitussalam benar-benar menjadi masjid yang makmur serta memakmurkan seluruh warga. Aamiin...

Warga nampak puas dengan tampilan Masjid Baitussalam

Tibalah di ujung akhir acara, saatnya seluruh jamaah dan panitia menikmati sajian snack dan minuman, sembari menikmati keindahan Masjid Baitussalam.

Subhanallah... Alhamdulillah... Laa Illaha Illallah... Allahu Akbar...

Galeri Foto


Berikut ini adalah panduan mujahadah Masjid Baitussalam RW 02 Kampung Menowo Kedungsari yang dipimpin oleh Gus Dhofir:



VIDEO-VIDEO TERKAIT:





~~~ || ~~~


Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama